Inilah 6 Pedagang Emas Digital yang Sudah Kantongi Izin Resmi Bappebti

Investasi emas
Investasi emas (EduFulus/Ist)
Jangan Lupa Bagikan!

The Path To Financial Freedom, EduFulus.com – Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) melaporkan bahwa saat ini terdapat 6 (enam) pedagang emas digital yang telah resmi memperoleh izin. Masyarakat dihimbau untuk melakukan transaksi emas digital hanya melalui pedagang yang telah memiliki izin tersebut, karena dinilai lebih aman dan terpercaya.

Bappebti menyebutkan keenam pedagang tersebut adalah PT Indonesia Logam Pratama (Treasury), PT Quantum Metal Indonesia, PT Syariah Koin Indonesia, PT Indogold Makmur Sejahtera, PT Laku Emas Indonesia, dan PT Pluang Emas Sejahtera.

Kepala Bappebti, Kasan, mengajak pelaku usaha emas digital yang belum berizin untuk segera mengurus perizinan agar menjadi pedagang resmi. Hal ini penting untuk melindungi konsumen dan memberikan kepastian usaha bagi industri emas digital.

SIMAK JUGA: Bappebti Ajak Masyarakat Transaksi Emas Digital

Berdasarkan peraturan, izin dan pengawasan pasar emas digital berada di bawah Bappebti, bukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sebagaimana diatur dalam Permendag 119/2018 tentang perdagangan emas digital di bursa berjangka.

Kasan juga menekankan pentingnya edukasi mengenai transaksi emas digital, mencakup keuntungan serta risiko yang ada. Pada 2023, nilai transaksi emas digital mencapai Rp8,1 triliun, lebih dari tiga kali lipat dibandingkan tahun 2022 yang hanya mencapai Rp2 triliun.

Bappebti menyoroti lima manfaat perdagangan emas digital, yakni memberikan kepastian hukum bagi pelaku usaha dan masyarakat, meningkatkan investasi dalam negeri, meningkatkan penerimaan pajak negara, mencegah tindak kejahatan seperti pencucian uang dan pendanaan terorisme, serta membuka peluang lapangan kerja baru.

Seperti apa profil keenam pedagang emas digita PT Indonesia Logam Pratama (Treasury), PT Quantum Metal Indonesia, PT Syariah Koin Indonesia, PT Indogold Makmur Sejahtera, PT Laku Emas Indonesia, dan PT Pluang Emas Sejahtera tersebut?

1). PT Indonesia Logam Pratama (Treasury)

Treasury adalah platform penyimpanan aset komoditas yang dapat diakses melalui situs web dan aplikasi mobile (“Aplikasi TreasuryY”) yang tersedia di Apple App Store dan Google Playstore. Melalui Aplikasi Treasury, pengguna bisa membeli, menjual, dan menarik emas fisik secara digital.

Treasury adalah merek dagang dari PT Indonesia Logam Pratama, sebuah perusahaan berbadan hukum Perseroan Terbatas (PT) yang telah memenuhi semua persyaratan hukum, termasuk Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia serta Nomor Induk Berusaha yang diterbitkan oleh Lembaga Online Single Submission (OSS) di Indonesia.

PT Indonesia Logam Pratama (Treasury)
PT Indonesia Logam Pratama (Treasury) (EduFulus/Dok. Treasury)

Sebagai pedagang emas fisik digital pertama di Indonesia yang mendapatkan izin resmi dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) pada 13 Desember 2021, Treasury beroperasi berdasarkan Surat Keputusan Kepala BAPPEBTI Nomor 001/BAPPEBTI/P-ED/12/2021 serta memiliki sertifikat resmi sebagai pedagang emas fisik digital.

Sistem elektronik Treasury juga telah terdaftar di Kementerian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) serta terdaftar sebagai anggota Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH).

Untuk menjamin keamanan dan penyelesaian transaksi, Treasury memiliki sertifikat keanggotaan di Indonesia Clearing House (ICH) dan Indonesia Commodity Derivatives Exchange (ICDX), dua lembaga yang diawasi oleh BAPPEBTI.

Dalam operasinya Treasury bekerja sama dengan PT Untung Bersama Sejahtera (UBS) sebagai penyedia emas bersertifikasi ISO.

2). PT Quantum Metal Indonesia

PT Quantum Metal Indonesia, yang dimiliki dan dikelola oleh Quantum Metal Capital, anak perusahaan Quantum Metal Exchange Inc. (QMEI) yang berbasis di New York dan terdaftar di OTC AS (OTC: QMEI), menyediakan layanan fintech, solusi sistem perbankan, serta perdagangan logam mulia bagi mitra lokal seperti bank, lembaga keuangan, koperasi, dan pasar ritel di Indonesia.

Visi perusahaan adalah menciptakan ekosistem perdagangan logam mulia global yang sah, berbasis teknologi dengan nilai logam mulia yang sebenarnya. Misinya mencakup menjadi pasar logam mulia yang efisien, aman, dan mudah diakses, serta memfasilitasi pemerataan kekayaan melalui teknologi canggih, membuat kebebasan finansial lebih mudah dijangkau oleh masyarakat, dan mempromosikan logam mulia sebagai alat untuk mengoptimalkan kekayaan.

PT Quantum Metal Indonesia
PT Quantum Metal Indonesia (EduFulus/GWK)

Quantum Metal Bullion, anak perusahaan lainnya, menawarkan berbagai layanan seperti perdagangan emas, penyewaan emas, agunan emas, tokenisasi, serta layanan untuk industri pertambangan dan pemurnian. Melalui Corporate University, Quantum Metal menyediakan pelatihan e-Learning di bidang lingkungan, teknologi, dan logam mulia bagi mitra dan pemangku kepentingannya.

Dipimpin oleh Datoā€™ Lim Khong Soon, yang berpengalaman lebih dari 20 tahun dalam pemurnian emas dan pengembangan sistem perdagangan emas, Quantum Metal terus berkembang dengan fokus pada inovasi dan pengembangan industri logam mulia.

3). PT. Syariah Koin Indonesia

PT. Syariah Koin Indonesia adalah perusahaan yang bergerak dalam perdagangan emas fisik dengan prinsip-prinsip syariah. Fokus utama perusahaan ini adalah menyediakan layanan jual beli emas fisik yang sesuai dengan kaidah Islam, di mana transaksi dilakukan dengan mengutamakan kenyamanan, kemudahan, dan kecepatan bagi setiap nasabah.

PT. Syariah Koin Indonesia
PT. Syariah Koin Indonesia (EduFulus/GWK)

Visi utama Shariacoin adalah memberikan pelayanan optimal dalam setiap transaksi emas fisik yang dilakukan, memastikan bahwa setiap aspek perdagangan memenuhi syarat-syarat syariah, sehingga nasabah dapat bertransaksi dengan tenang dan merasa aman.

Melalui pendekatan ini, PT. Syariah Koin Indonesia berkomitmen untuk menjaga integritas bisnisnya dan membangun kepercayaan dengan nasabah yang menginginkan solusi investasi emas berbasis syariah.

4). PT Indogold Makmur Sejahtera

Melindungi masa depan memang bukan hal yang mudah, dan itulah alasan IndoGold hadir. IndoGold.id berawal dari usaha keluarga yang telah bergerak dalam jual beli emas logam mulia bersertifikat PT Antam sejak tahun 1978. Produk yang ditawarkan mencakup jual beli emas logam mulia UBS, logam mulia Antam, dan perak SRH.

PT Indogold Makmur Sejahtera
PT Indogold Makmur Sejahtera (EduFulus/Dok. IndoGold)

Pada tahun 2023, IndoGold resmi mendapatkan izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) sebagai Pedagang Fisik Emas Digital dengan nomor 001/BAPPEBTI/P-ED/01/2023.

Dengan izin ini, IndoGold dapat menyediakan layanan tambahan seperti gadai, cicilan, dan jual beli emas dengan fasilitas titipan, sehingga memperluas layanan investasi emas bagi nasabahnya.

5). PT Laku Emas Indonesia

PT Laku Emas Indonesia (Lakuemas) adalah salah satu anak perusahaan dari PT. Central Mega Kencana (CMK), sebuah perusahaan multinasional yang bergerak di bidang ritel perhiasan di Indonesia, yang juga menaungi merek-merek terkenal seperti Mondial, Frank & Co., Miss Mondial, dan The Palace.

Lakuemas merupakan platform jual beli emas online pertama di Indonesia yang dapat diakses melalui website dan aplikasi mobile, serta didukung oleh jaringan toko offline di berbagai mal besar di seluruh Indonesia.

PT Laku Emas Indonesia
PT Laku Emas Indonesia (EduFulus/Dok. Lakuemas)

Melalui Lakuemas, pengguna dapat dengan mudah, terjangkau, dan aman melakukan transaksi jual beli emas.

Platform ini juga menyediakan informasi terkini mengenai harga jual beli emas, termasuk harga emas Antam, serta layanan tabungan emas digital, yang dapat diakses dengan mudah oleh para pengguna.

6). PT Pluang Emas Sejahtera (Pluang)

Pluang adalah aplikasi di bawah naungan PT Bumi Santosa Cemerlang, yang didirikan pada tahun 2015 oleh Claudia Kolongas dan Richard Chua. Meskipun perusahaan didirikan pada 2015, aplikasi Pluang baru dirilis secara resmi pada tahun 2018.

Pluang menyediakan layanan trading dan investasi dalam satu platform yang dapat diakses melalui smartphone, memungkinkan pengguna untuk berinvestasi di berbagai jenis aset seperti saham, reksa dana, kripto, dan emas.

Dengan Pluang, pengguna bisa membeli saham perusahaan terkenal seperti Google, Nvidia, hingga Apple. Selain itu, Pluang berfungsi sebagai aplikasi manajemen investasi multi-aset, memudahkan pengguna untuk terhubung dengan berbagai instrumen investasi.

Pendiri Pluang Claudia Kolonas dan Richard Chua
Pendiri Pluang Claudia Kolonas dan Richard Chua (EduFulus/Dok. Pluang)

Pluang telah terdaftar dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) dan Kementerian Perdagangan. Layanan emas Pluang dikelola oleh PT Pluang Emas Sejahtera, sementara produk indeks dan saham Amerika Serikat dikelola oleh PT PG Berjangka di bawah pengawasan Bappebti.

Untuk perdagangan kripto, Pluang difasilitasi oleh PT Bumi Sentosa Cemerlang, yang juga terdaftar di Bappebti. Aset kripto yang dikelola melalui Pluang dijamin aman dengan layanan kustodian dari Fireblocks.

Selain itu, Pluang juga diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan telah mendapatkan izin dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia.

* Kuy cerdas investasi dan trading dengan artikel edukatif EduFulus.com lainnya diĀ Google News. Dus, jika ada yang tertarik menjalin kerjasama dengan EduFulus.com, silakan hubungi tim di WA (0812 8027 7190) atau email: edufulus@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*