Inilah 10 Saham yang Terbukti Menguntungkan, Beri Top Cuan Nih!

Jangan Lupa Bagikan!

The Path To Financial Freedom, EduFulus.com – Terdapat 10 saham yang menguntungkan pemodal, yang mengalami kenaikan harga dari 17% hingga 57%, pada medio 6-10 Januari 2025.

Berlandas data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG turun 1,05% ke level 7.088,8 dari 7.164,4 pada penutupan pekan lalu.

Pun pada kapitalisasi pasar bursa yang melemah 0,34% menjadi Rp 12.403 triliun dari Rp 12.445 triliun pada pekan lalu.

SIMAK JUGA: Rekomendasi 8 Saham di Tahun 2025, Peluang Cuan Gurih Nih!

Rata-rata nilai transaksi harian pun turut turun sebesar 10,45% menjadi Rp 8,7 triliun dari Rp 9,7 triliun pada pekan lalu.

Rerata volume transaksi harian juga tergerus 17,3% menjadi 17,6 miliar saham dari 21,3 miliar saham pada minggu lalu.

Tetapi, rata-rata frekuensi transaksi harian justru naik sebesar 0,8% menjadi 1,04 juta kali transaksi dari 1,03 juta kali transaksi pada pekan sebelumnya.

Nah, di perdagangan Jumat, 10 Januari 2025, investor asing mencatatkan transaksi jual bersih (net sell) senilai Rp 201,5 miliar.

Investor asing pun mencatatkan nilai jual asing (net sell) sepanjang tahun berjalan ini menjadi Rp 2,9 triliun.

SIMAK JUGA: Ternyata! Pasar Saham 2024 Ditutup Melemah 0,48 Persen, Ini Buktinya

Saham yang top cuan, bisa jadi pilihan

Di tengah pasar yang sedang lesu, ada 10 saham yang terbukti menguntungkan pada pemodalnya, dan tentu masuk dalam deretan saham top cuan.

Nah, saham top cuan tersebut adalah:

  • PT Sarimelati Kencana Tbk (PZZA) yang melonjak 57,5% dan harganya menjadi Rp 178 dari Rp 113 pada pekan lalu. PZZA juga posisi teratas di antara saham-saham dengan keuntungan tertinggi.
  • PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX) yang melejit 56,8% menjadi Rp 218
  • PT Tanah Laut Tbk (INDX) melesat 48,7% menjadi Rp 119
  • PT Bank Inter-Pacific Tbk (INPC) meningkat 41,1% menjadi Rp 288
  • PT Jakarta International Hotels dan Developments Tbk (JIHD) meningkat 27,1% menjadi Rp 1.570
  • PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK ) terkerek 23% menjadi Rp 246
  • PT Panorama Sentrawisata Tbk (PANR) melesat 22,7% menjadi Rp 755
  • PT Indika Energy Tbk (INDY) naik 22,1% menjadi Rp 1.740
  • PT Satu Visi Putra Tbk (VISI) melambung 17,9% menjadi Rp 105
  • PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) menanjak 17,5% menjadi Rp 282

* Kuy cerdas investasi dan trading dengan artikel edukatif EduFulus.com lainnya di Google News. Dus, jika tertarik menjalin kerjasama dengan EduFulus.com, silakan hubungi tim di WA (0812 8027 7190) atau email: edufulus@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*