
The Path To Financial Freedom, EduFulus.com – Sepanjang tahun 2023, BEI bersama Self-Regulatory Organization (SRO) lainnya dan didukung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama seluruh stakeholders pasar modal, telah berhasil meluncurkan sejumlah produk, layanan, dan pencapaian untuk menjaga momentum pertumbuhan.
Beberapa di antaranya, yaitu peluncuran IDX Mobile pada 13 Juli 2023, Kampanye Aku Investor Saham pada 10 Agustus 2023, dan IDXCarbon pada 26 September 2023. Pada tahun 2023, BEI juga berhasil meraih nilai 16,9 (low risk) pada ESG Risk Rating yang dinilai oleh Sustainalytics.
BEI senantiasa melakukan optimalisasi kegiatan edukasi dan literasi melalui seluruh kanal distribusi informasi kepada seluruh stakeholders. Hal ini dilakukan tidak hanya untuk investor, namun juga untuk para Anggota Bursa dan Partisipan, serta Perusahaan Tercatat.
SIMAK JUGA: Jumlah Investor SID Per Akhir Desember 2023 Mencapai 12,16 Juta
Sepanjang tahun 2023, terdapat 18.641 kegiatan edukasi untuk investor yang diikuti 3.157.641 partisipan dan 99 kegiatan edukasi go public dalam bentuk seminar, serta 585 kegiatan one-on-one meeting dengan calon penerbit efek potensial.
Kemudian telah dilaksanakan capacity building kepada Anggota Bursa sebanyak 45 kegiatan, capacity building kepada Perusahaan Tercatat sebanyak 35 kegiatan, dan 585 kegiatan diskusi go public.
Dari sisi Perusahaan Tercatat, aktivitas jumlah Pencatatan Efek Baru Saham masih bertumbuh secara positif. Selama tahun 2023, BEI mampu mencatatkan 79 Perusahaan Tercatat yang merupakan pencatatan tertinggi sepanjang sejarah.
BEI menempati peringkat ke-6 dari sisi jumlah IPO secara Bursa Global dan peringkat 1 di antara Bursa ASEAN sejak 2018. Dengan demikian, total Perusahaan tercatat di BEI sebanyak 903 Perusahaan Tercatat pada akhir tahun 2023.
Pada akhir tahun 2023, terdapat 12,2 juta investor pasar modal Indonesia atau terdapat penambahan 1,8 juta investor baru (meningkat sebesar 18% dibandingkan tahun 2022). Partisipasi investor ritel pun masih terjaga pada tahun 2023 dengan diikuti meningkatnya partisipasi dari kalangan investor institusi.
SIMAK JUGA: Ini Lho 10 Sekuritas Terbaik Berdasarkan Total Trading Volume 2023
Selain itu sampai dengan 21 Juni 2024, jumlah investor pasar modal Indonesia telah mencapai 13 juta. Hal ini mencerminkan keyakinan investasi di pasar modal Indonesia masih cukup terjaga meski dihadapkan kepada situasi ekonomi global dan domestik yang dipenuhi dengan ketidakpastian.
BEI meraih sejumlah penghargaan sepanjang tahun 2023, di antaranya:
- The Best Stock Exchange in Southeast Asia 2023 dalam 17th Annual Best Deal & Solution Awards yang diselenggarakan oleh the Alpha Southeast Asia.
- Lembaga Penggerak Investasi Syariah dalam ajang Anugerah Syariah Republika 2023
- Salah Satu Pembayar Pajak Terbesar dan Wajib Pajak Patuh Kantor Wilayah DJP Jakarta Khusus untuk Periode Tahun 2023 oleh Direktorat Jenderal Pajak Indonesia, Kementerian Keuangan RI
- Data Innovation Award pada acara internasional Denodo Product Advisory Council dan Datafest APAC Singapore 2023
- Terpilihnya Direktur Utama BEI sebagai The Best CEO 2023 oleh Majalah SWA dan Dunamis Organization.
Aktivitas pasar tahun 2023 terus bertumbuh secara positif yang tercermin dari kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang telah mencapai level 7.272,797 pada 29 Desember 2023 atau meningkat 6,2% dari posisi akhir tahun 2022.
Sementara itu, nilai kapitalisasi pasar pada saat 29 Desember 2023 tercatat Rp11.674 triliun atau naik 23% dibandingkan posisi akhir tahun 2022, yakni Rp9.499 triliun.
Dari segi likuiditas pasar saham, Rata-rata Nilai Transaksi Harian (RNTH) mencapai Rp10,7 triliun atau turun 27% dibandingkan posisi akhir tahun 2022 lalu yakni Rp14,7 triliun.
Selanjutnya, frekuensi transaksi harian juga telah mencapai angka 1,18 juta kali transaksi atau turun 9,7% dibandingkan akhir tahun 2022.
Penurunan juga terjadi pada rata-rata volume transaksi harian yang berada pada posisi 19,8 miliar saham atau turun 17,3% dibandingkan akhir tahun 2022.
Meskipun mayoritas aktivitas transaksi mengalami penurunan, beberapa indikator perdagangan tersebut masih mencatatkan rekor-rekor baru, yakni kapitalisasi pasar tertinggi pada 28 Desember 2023 yang mencapai Rp11.762 triliun.
Selain itu, terdapat juga rekor dari sisi volume transaksi harian tertinggi yang mencapai 89 miliar lembar saham pada 31 Mei 2023.
SIMAK JUGA: Ini Lho 10 Sekuritas Terbaik Berdasarkan Total Trading Value 2023
* Kuy cerdas investasi dan trading dengan artikel edukatif EduFulus.com lainnya di Google News. Dus, jika ada yang tertarik menjalin kerjasama dengan EduFulus.com, silakan hubungi tim di WA (0812 8027 7190) atau email: edufulus@gmail.com.
Leave a Reply